Bayar Tiket Bioskop Pakai Gopay – Teknologi semakin berkembang semua dapat dilakukan secara online, termasuk pembelian tiket Bioskop juga bisa. Terlebih lagi saat ini banyak cara dapat kalian pilih dalam membeli tiket Bioskop baik itu Bioskop XXI maupun lainnya yang ada disekitar tempat tinggal kalian, jadi tidak perlu bingung karena sudah banyak yang bekerja sama dengan Gopay.
Adapun metode pembayaran beli tiket Bioskop XXI bisa dipilih dan salah satunya menggunakan uang virtual Gopay serta produk dompet digital lainnya seperti OVO, ShopeePay, DANA, LinkAja dan masih banyak lagi lainnya. Namun untuk pertemuan sangat baik ini kami akan informasikan cara bayar tiket Bioskop pakai Gopay dilengkapi dengan syarat, biaya dan keuntungan.
Dengan menggunakan Gopay banyak keuntungan bisa didapatkan dan bahkan banyak promo promo menarik yang ada setiap harinya, saat ini juga dapat melakukan bayar Tokopedia pakai Gopay. Pada pembahasan sebelumnya juga sudah kami sampaikan kepada kalian mulai dari cara aktivasi hingga menggunakan seperti apa, jadi disini tidak perlu dibahas lagi.
Sebetulnya setiap kali menggunakan Gopay sebagai metode pembayaran caranya sangat mudah, cukup pastikan saja jika saldo Gopay kalian lebih dari cukup serta terhubung dengan koneksi internet. Sedangkan mengenai persyaratan akan disesuaikan dengan perusahaan yang sudah bekerja sama dengan Gojek.
Sampai disini pastinya banyak orang semakin penasaran dengan caranya seperti apa, persyaratan harus dilengkapi apa saja dan keuntungan didapatkan. Untuk menjawab rasa penasaran tersebut, kali ini sakudigital.com sudah mempersiapkan cara bayar tiket biskop pakai Gopay seperti dibawah ini.
Syarat Bayar Tiket Bioskop Pakai Gopay
Seperti sudah dijelaskan diatas mengenai persyaratan memang tidak begitu rumit, tetapi jika ingin menggunakan promo dari Gopay. Maka setiap pengguna semua wajib untuk melengkapi beberapa syarat dan ketentuan dari Gojek seperti dibawah ini.
- Promo berlaku hanya pembelian tiket bioskop secara online saja.
- Maksimal promo hingga 50% atau maksimal Rp 20.000.
- Kuota promo terbatas jadi buruan bayar pakai Gopay.
- Hanya berlaku bagi pengguna yang melakukan pendaftaran sebelum bulan September.
- Klik pakai promo ketikan melakukan checkout.
- Maksimal cashback akan diterima 2×24 jam.
- Promo cashback tidak bila digabungkan dengan beberapa promo lain dari Gojek.
- Terhubung dengan koneksi internet.
- Memiliki saldo Gopay lebih dari cukup.
- Akun Gopay tidak harus Gopay Plus.
- Pihak Gojek berhak menahan atau membatalkan promo tersebut apabila terdapat kecurangan atau kesalahan dan juga hal hal yang menguntungkan satu pihak.
Biaya Bayar Tiket Bioskop Pakai Gopay
Lalu berapa besar biaya pembelian tiket menggunakan dompet digital Gopay ? Apakah ada biaya penanganan atau tidak. Perihal pertanyaan tersebut, pihak dari Gojek serta perusahaan terkait akan membebankan biaya penanganan terbilang rendah.
Biasanya biaya dikenakan mulai dari Rp 1.000 sampai Rp 3.000, tergantung kebijakan dari kedua perusahaan tersebut. Namun ada juga yang tidak membebankan biaya admin, untuk itu kalian harus cek terlebih dahulu sebelum melakukan konfirmasi pembayaran.
Oh iya hampir lupa, ketika melakukan pembelian tiket lewat aplikasi Gojek tidak hanya dikenakan biaya penanganan saja. Setiap pengguna juga akan dikenakan biaya admin, mengenai besaran yang dikenakan cuku murah karena tidak sampai Rp 1.000.
Cara Bayar Tiket Bioskop Pakai Gopay
Kemudian lanjut ke pembahasan utama yaitu cara bayar tiket bioskop pakai Gopay, disini kami anggap jika anda semua sudah paham syarat dan ketentuan seperti diatas. Jadi disini langsung saja ke panduan cara bayarnya, untuk mengetahui lebih jelasnya dapat simak langsung sebagai berikut.
1. Buka Aplikasi Gojek
Langkah pertama harus kalian lakukan cukup buka aplikasi Gojek, karena menu pembayaran menggunakan Gopay hanya bisa di aplikasi tersebut.
2. Pilih Menu Lainnya
Ketika sudah berhasil masuk ke tampilan utama maka banyak menu telah tersedia, disini kalian hanya perlu pilih menu Lainnya jika menu Gotix tidak ada di halaman utama.
3. Klik Menu Gotix
Nantinya akan banyak menu dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan masing masing, karena akan melakukan pembelian tiket bioskop maka klik saja menu Gotix.
4. Pilih Film
Selanjutnya tinggal pilih judul film yang akan kalian tonton di bioskop kesayangan kalian, jika tidak muncul dapat klik lihat semua lalu pilih filmnya.
5. Klik Beli Tiket
Lalu langkah berikutnya tinggal klik saja Beli Tiket pada bagian paling bawah sendiri atau bisa lihat gambar diatas.
6. Atur Tanggal Nonton
Kemudian tinggal atur tanggal kalian nonton, sesuai dengan yang di inginkan dan kalian bisa pilih sesuai dengan tanggal yang sudah disediakan oleh pihak Gojek.
7. Pilih Bioskop
Berikutnya tinggal pilih bioskop kesayangan anda, untuk mempermudah bisa kalian ketik di menu pencarian dan jangan lupa pilih jam tayangnya.
8. Pilih Tempat Duduk
Kemudian jangan lupa pilih tempat duduk terlebih dahulu, kalian bisa lihat keterangan pada bagian bawah, jika sudah klik Selanjutnya.
9. Klik Pesan
Langkah terakhir cukup klik Pesan, setelah itu masukkan PIN Gopay dan sampai disini anda sudah berhasil bayar tiket bioskop pakai Gopay. Untuk cek apakah berhasil atau tidak bisa dilihat riwayat pembelian di aplikasi Gojek langsung.
Note :
Ketika pembayaran sudah berhasil nantinya kalian akan diberikan kode dimana nantinya kode tersebut bisa ditukar dengan tiket ketika akan memasuki bioskop. Dan paling penting wajib datang sebelum jam yang sudah ditentukan agar tidak telat masuk ke dalam bioskopnya.
Apabila promo tidak muncul pada saat melakukan chekout, kalian tak perlu khawatir karena secara otomatis promo tersebut akan terpakai. Namun semua itu tergantung apakah semua persyaratan dan ketentuan sudah lengkap, jika tidak lengkap maka promo tidak bisa digunakan.
Keuntungan
Tidak dapat dipungkiri lagi jika melakukan pembelian tiket secara online, terutama menggunakan metode pembayaran Gopay memang banyak keuntungan bisa didapatkan. Jika penasaran dengan apa saja keuntungan didapatkan, silahkan simak langsung ulasan telah dipersiapkan seperti dibawah ini.
- Banyak promo promo menarik bisa kalian dapatkan.
- Pembayaran mudah serta cepat.
- Biaya penanganan lebih murah.
- Cashback diterima kurang dari 2×24 jam.
- Dapat memilih waktu nonton mulai tanggal dan jam.
- Bisa memilih tempat duduk sesuai dengan keinginan.
- Dan masih banyak lagi keuntungan bisa kalian dapatkan ketika pakai Gopay.
Kesimpulan
Apabila melihat dari pembahasan seperti diatas, maka dapat menarik kesimpulan bahwa pembelian tiket secara online memang banyak keuntungan bisa didapatkan. Terlebih lagi Gopay selalu memberikan promo promo menarik, karena itulah kami sarankan agar terus menggunakan Gopay baik secara online maupun juga secara offline.
Nah seperti itulah tadi pembahasan lengkap mengenai cara bayar bioskop pakai Gopay disertai dengan syarat, biaya dan keuntungan bisa sakudigital.com sampaikan. Semoga saja dengan adanya informasi seperti diatas bisa membantu kalian semua sedang membutuhkannya.